TIPS MEMBELI SEPEDA MOTOR BARU DI DEALER RESMI

TIPS SEBELUM MEMBELI SEPEDA MOTOR BARU DI DEALER RESMI

Honda Mitrajaya - Dealer Resmi Sepeda Motor Honda di kota Bandung
Alamat Jln.PHH Mustofa No.27 Bandung
Melayani pembelian Cash Kredit sepeda motor Honda untuk wilayah kota Bandung dan sekitarnya
Informasi Pemesanan Hubungi Marketing kami :
Kang Indra : 0813-2006-8488 (WA) 
promomotorhonda.net - Sepeda motor kini telah menjadi moda transportasi yang banyak dipergunakan dan dibutuhkan oleh kalangan masyarakat saat ini, khususnya bagi mereka orang orang yang memiliki mobilitas dan aktifitas intens di perkotaan. Sepeda motor menjadi kebutuhan penunjang untuk melakukan kegiatan harian seperti bekerja, mengantar anak sekolah, maupun bagi mereka yang memiliki usaha yang mengandalkan sepeda motor untuk berpindah tempat dari satu ke tempat yang lainnya. Memiliki sepeda motor menjadi alternatif bagi anda yang memang membutuhkan alat transportasi efektif dan efisien sesuai dengan kondisi ekonomi kita saat ini.

Dibawah ini ada beberapa tips penting bagi anda sebelum memutuskan untuk membeli sepeda motor baru di dealer resmi. Kenapa harus dealer resmi ? karena dengan anda membeli sepeda motor baru di jaringan dealer resmi, anda dijamin akan mendapatkan layanan yang komprehensif resmi sesuai standar prosedur dibandingkan anda membeli di jaringan yang bukan dealer resmi seperti pihak ketiga ( penghubung ) atau mediator.

TIPS MEMBELI SEPEDA MOTOR HONDA

1. Pahami Kebutuhan Anda Terlebih Dahulu

Penting bagi anda untuk memahami hal apa yang mendasar dari keinginan anda untuk membeli sepeda motor, ini akan membantu anda dapat menjatuhkan pilihan akan merk dan type produk yang akan beli nantinya. Contoh studi kasusnya seperti ini, semisalnya anda hanya memiliki 1 sepeda motor utama yang sering anda gunakan untuk aktifitas bekerja sehari hari, disamping itu, anda memiliki anak yang baru masuk kuliah di universitas yang jaraknya jauh dari rumah, sehingga anak anda membutuhkan alat transportasi untuk menunjang kegiatan sehari hari dan alat transportasi untuk berangkat menuju kampus untuk berkuliah. Apabila kondisinya memang seperti itu, di tengah kemacetan daerah perkotaan dan demi efisiensi waktu juga, anak anda memang memerlukan sepeda motor baru untuk kegiatannya sehari hari. Tetapi sebelum itu, pastikan usia anak anda sudah diatas 18 tahun dan membantu membuatkan Surat Ijin Mengemudi ( SIM C ).


2. Pilihlah Jenis Motor Yang Tepat

Menentukan jenis motor yang pas dan tepat sangat dianjurkan bagi anda agar penggunaan sepeda motor tersebut dapat anda pakai dengan nyaman dan aman, jangan gampang tergiur dengan rayuan iklan di televisi ataupun trend motor yang banyak digunakan orang disekitar anda, sedangkan jenis sepeda motor tersebut tidak cocok bagi anda baik dari segi postur ataupun tipikal pemakaian. Pilihlah jenis motor yang sesuai dengan karakteristik anda dari segi postur maupun kebutuhan pemakaiannya.

Secara umum jenis sepeda motor terbagi kedalam 3 kategori, yaitu :

Type Cub ( Bebek Transmisi Manual )
  • Type Cub lebih banyak digunakan untuk kebutuhan operasional perjalanan sehari hari, untuk bekerja maupun berdagang, ataupun untuk keperluan operasional kantor / perusahaan, terkadang dapat dipergunakan untuk perjalanan jarak jauh pula. Pengguna type motor cub memang untuk jaman sekarang masih di dominasi oleh kaum pria, meskipun kaum perempuan sah sah saja apabila memakai type jenis ini. Konsumsi bahan bakar yang relatif lebih irit, serta biaya perawatan yang relatif lebih murah memang menjadi alasan dalam pemilihan untuk type cub ini.

Type Matic ( Transmisi Otomatis )
  • Type ini menjadi primadona dari pemakaian sepeda motor saat ini, selain dikarenakan kemudahan dalam pengoperasiannya, type motor matic digandrungi karena fungsionalitasnya untuk menunjang aktifitas sehari hari seperti bagasi yang luas dan area kaki yang lebih lega. Pengguna dari type motor ini memang diperuntukan untuk kaum perempuan yang membutuhkan kemudahan dalam pengoperasionalan sepeda motor dan postur tubuh yang relatif lebih kecil dibandingkan pria,, meskipun saat ini kaum pria pun banyak menggunakan sepeda motor type matic ini.

Type Sport ( Motor Sport Transmisi Manual )

  • Pengguna type ini di dominasi oleh kaum pria, khususnya bagi mereka pecinta touring, ataupun kebutuhan penggunaan untuk perjalanan jarak jauh ke luar kota. Type Sport lebih mengedepankan sisi penampilan dan performa mesin. Tidak sedikit mereka yang memilih type motor sport ini demi menyalurkan hobi mereka dalam dunia otomotif roda dua dengan eksperimen modifikasi dari bentuk, tampilan, dan performa, Penggunaan motor sport dirasa kurang cocok apabila digunakan untuk kebutuhan harian.

3. Tentukan Merk Produk Pilihan Anda

Setelah kedua langkah diatas anda lakukan, kini saatnya anda menentukan pilihan untuk merk produk yang akan anda beli. Sejumlah brand pabrikan sepeda motor yang ada di indonesia memiliki type type motor yang serupa dengan kompetitornya. Dunia persaingan bisnis industri otomotif mengharuskan mereka mampu menghadirkan produk sepeda motor yang sesuai dengan permintaan pasar, trend pembelian pelanggan, dan tidak boleh kalah dari pesaingnya baik dari segi karakteristik, fitur fitur, maupun spesifikasi mesinnya. Jadi dari setiap type motor dari sebuah merk produk, pasti memiliki produk yang Head to Head dengan type motor dari merk lain. Tips bagi anda adalah, pertimbangkanlah nama besar dari brand merk produk tersebut serta cek pasaran harga jual kembali untuk type motor yang anda bidik, ini dapat membantu anda apabila suatu ketika anda akan menjual kembali sepeda motor tersebut. Produk yang cocok adalah produk yang memberi anda jaminan Resale Value ( harga jual kembali ) yang lebih bagus dibanding pesaing pesaingnya.

4. Carilah Informasi Mengenai Dealer Resmi di Tempat Anda

Kebutuhannya sudah jelas, jenis motornya pun jelas, merk yang diincar pun sudah ditentukan, kini saatnya anda mencari informasi mengenai jaringan dealer resmi dari merk produk yang anda incar tersebut. Biasanya jaringan dealer resmi banyak ditemukan di daerah perkotaan, meskipun adapula yang berlokasi di daerah pinggiran kota maupun di pedesaan. Tidak menjadi masalah bagi anda membeli di daerah pinggiran ataupun pedesaan apabila tempat yang anda tuju adalah sebuah jaringan dealer resmi, karena layanan pra dan purnajual yang akan diberikan dipastikan akan sama dengan dealer resmi yang ada di diperkotaan.

Lalu bagaimana cara kita agar dapat mengenali tempat yang kita tuju adalah sebuah jaringan dealer resmi atau bukan ?

Jaringan dealer resmi dapat dikenali dari beberapa hal seperti fisik tempat bangunan yang relatif luas & besar dapat menampung puluhan bahkan ratusan motor untuk display maupun stock unit motor, terdapatnya bengkel service dan sparepart yang menyatu dengan lokasi dealer / penjualan, meskipun di beberapa dealer resmi masih ada yang belum memiliki layanan untuk bengkel service dan sparepart. Lalu petugas / karyawan yang cukup banyak, serta yang terpenting adalah, biasanya jaringan dealer resmi memiliki fixed line jaringan nomor telepon agar dapat dihubungi oleh semua pelanggannya.

5. Berinteraksi dengan Wiraniaga Penjualan / Sales Dealer Resmi Tersebut

Dealer resmi penjualan sepeda motor akan memiliki sejumlah karyawan yang khusus menangani bidang penjualan. Karyawan penjualan atau yang lebih dikenal dengan sebutan salesman/salesgirl/marketing akan banyak ditemukan di sekitar kita karena sales penjualan tidak terpaku pada mereka yang bekerja di area dealer tersebut saja, mereka pun memiliki sejumlah sales marketing yang memang di khususkan untuk menyasar pelanggan pelanggan di luar area wilayah dealer tersebut, atau yang lebih umum dikenal dengan istilah sales lapangan, ataupun sales marketing yang memang khusus bergerak untuk menjaring pembeli melalui strategi penjualan berbasis media online atau yang disebut marketing online.


Anda dapat berinteraksi dengan sales dealer tersebut mengenai type jenis produk yang anda cari seputar harga pembelian, keunggulan, pilihan type, warna dan fitur fitur produknya, serta benefit benefit dari pembelian produk tersebut meliputi garansi pembelian dan lain lain. Anda pun dapat menanyakan metode pembeliannya apakah secara cash tunai atau kredit angsuran. jumlah DP dan cicilan perbulannya, lalu pihak perusahaan pembiayaan apa saja yang bekerjasama dengan dealer tersebut, semuanya dapat disesuaikan dengan keinginan dan pilihan anda. Lalu anda pun dapat bertanya mengenai proses dan estimasi selesainya surat surat kendaraan tersebut, alternatif biaya tambahan untuk surat jalan sementara agar bisa langsung dipakai kejalan, ataupun proses dan biaya asuransi tambahan untuk unit kendaraan yang anda beli. Manfaatkanlah waktu berinteraksi dengan petugas penjualan untuk menanyakan semua hal yang memang ingin anda ketahui mengenai dari proses pembelian sepeda motor tersebut


6. Melakukan Proses Pemesanan Unit Kendaraan

Apabila sudah terjadi kecocokan dengan produk, type dan harga, anda dapat melakukan proses pemesanan unit kendaraan yang anda minati dengan mengisi form biodata SPK ( Surat Pemesanan Kendaraan ) yang diberikan oleh petugas penjualan. Biasanya anda akan dimintai data pribadi seperti Kartu Tanda Penduduk ( KTP ) domisili yang sesuai dengan wilayah kota penjualan dealer tersebut, karena apabila anda mengajukan menggunakan KTP dari luar domisili di dealer tersebut, proses pemesanan unit tidak akan bisa diproses dikarenakan terbentur dengan kebijakan administrasi dari SAMSAT yang bersangkutan. Untuk proses kredit, anda akan dimintai data pendukung tambahan lainnya seperti KTP pasangan ( jika yang sudah menikah ), ataupun KTP orang tua bagi yang belum menikah sebagai penjamin pemohon kredit, disertai dengan data Kartu Keluarga ( KK ) dan data tersebut akan dipergunakan untuk mengajukan aplikasi kredit kepada perusahaan pembiayaan ( Leasing ) untuk diproses selama kurang lebih 1-2 hari kerja. Anda akan menandatangani sejumlah akad dan kontrak kredit yang disodorkan oleh perusahaan leasing tersebut, apabila pengajuan anda disetujui oleh pihak leasing, maka pihak dealer pun dapat melakukan tahapan selanjutnya untuk proses delivery dan penagihan uang muka.

7. Pembayaran Unit Kendaraan

Anda diharuskan membayar sejumlah uang sesuai dengan kesepakatan bersama sales dari dealer resmi tersebut, apabila pembelian tunai maka anda membayar keseluruhan harga nett yang disepakati kepada pihak dealer melalui petugas penjualan/sales, namun apabila anda membeli sepeda motor dengan proses kredit, anda cukup membayar sejumlah uang DP yang telah disepakati bersama dengan petugas penjualan tersebut, dan mengenai pembayaran angsuran cicilan kredit selanjutnya akan dibayarkan setaip bulan dari tanggal jatuh tempo pembayaran sesuai kesepakatan kepada pihak leasing setiap bulannya.

Dalam hal ini anda diharuskan bersikap waspada dan berhati hati mengenai penyerahaan sejumlah uang untuk pembelian motor tersebut, apabila pembayaran akan anda lakukan dengan metode transfer bank via atm ataupun internet/mobile banking, pastikan rekening yang dituju adalah rekening perusahaan, bukan rekening pribadi dari sales tersebut untuk menghindari penipuan dan penyalahgunaan. Jika anda ingin membayar secara langsung, pastikan anda membayar di lokasi dealer tersebut, ataupun anda dapat memberikan uang tersebut pada saat kendaraan diserahkan atau dikenal dengan istilah COD ( Cash On Delivery ) dibayarkan pada saat motor anda terima dirumah anda.

Demikianlah Tips Membeli Sepeda Motor Baru di Dealer Resmi

Semoga bermanfaat !